Fitur Terbaru di Ruangguru, Yuk Cari Tau!

cari tau mengenai fitur ruangguru terbaru di sini

Sebagai bimbel online terbaik Ruangguru telah terkenal sebagai platform yang memiliki beberapa keunggulan. Dari keunggulannya inilah tak heran jika banyak siswa di Indonesia tak ragu untuk ikut bimbel online di sana. Peminatnya pun selalu bertambah setiap tahun dan terbukti membawa hasil yang bagus bagi prestasi siswa.

Tahun 2022 ini pun Ruang Guru kembali meluncurkan fitur baru yang bertujuan untuk memudahkan para siswa dalam belajar. Dengan adanya fitur-fitur tersebut diharapkan prestasi dan pemahaman siswa akan pelajaran yang diikuti semakin meningkat.

12 Fitur Baru dari Ruangguru yang Harus Dicoba

ruangguru makin banyak aja fiturnya

Memasuki tahun ajaran baru, Ruangguru tidak ketinggalan ikut menyambut datangnya ajaran baru dengan semangat. Salah satunya adalah dengan menghadirkan fitur-fitur terbaru untuk bimbel online yang bertujuan memudahkan para siswa. Apa saja fitur yang dihadirkan? Simak selengkapnya di bawah ini;

● Zona Berlatih

Fitur unggulan pertama yang dihadirkan oleh Ruangguru tahun ini adalah Zona Berlatih. Perbedaan dengan tahun sebelumnya adalah, jika kamu dulu harus nonton video pembelajarannya baru kemudian uji kemampuan, maka tahun ini tidak demikian.
Kamu bisa fokus latihan soal dengan lebih seru. Keunikannya kamu bisa bermain game di zona ini. kamu juga bisa langsung mengerjakan latihan soal setelah mendengarkan materi di kelas.

● Playlist Rangkuman

Tujuan utama hadirnya fitur ini adalah untuk memudahkan para siswa dalam belajar. Nah, dari fitur ini diharapkan para siswa akan semakin mudah proses belajarnya dengan cara mengecek langsung rangkuman pelajaran per minggu atau per hari secara langsung dari homepage aplikasi Ruangguru.

Adanya fitur ini proses belajar akan lebih praktis karena siswa akan memiliki kumpulan rangkuman yang dapat membantu dalam mengingat materi tanpa harus mendowload satu persatu.

● Adaptox

Fitur terbaru selanjutnya dari Ruangguru adalah menggunakan simulasi dan permainan interaktif dalam video pembelajaran. Adanya fitur ini akan membantu kamu dan siswa lainnya lebih mudah memahami materi pelajaran karena menekankan aspek penerapan secara praktik.

Simulasi yang diberikan lebih banyak mengacu pada eksperimen yang biasanya dilakukan di kelas. Bedanya bentuknya digital dan interaktif. Meskipun fitur baru, pada dasarnya Adaptox adalah pengembangan dari fitur adaptive learning yang telah ada pada tahun sebelumnya. Fitur lama telah terbukti meningkatkan waktu belajar siswa dan kini diperharui dengan harapan prestasi siswa akan semakin meningkat.

● Ruangbelajar Website

Ingin mendapatkan suasana belajar yang lebih nyaman? Tenang, Ruangguru sebagai bimbel murah juga menghadirkan fitur untuk mendukung hal tersebut. Mulai sekarang untuk kenyamanan belajar kamu bisa mengakses ruangbelajar langsung dari website Ruangguru.

Perbedaannya dengan aplikasi di smartphone, tentu tampilannya lebih luas sehingga belajar akan lebih puas. Di samping itu, kamu dan para siswa lain tidak perlu lagi merasa khawatir memori ponsel akan penuh. Untuk fitur ini kamu bisa klik di sini di app.ruangguru.com.

● Ranking-Liga XP

Untuk tahun ajaran baru ini, semua pengguna Ruangguru dapat mengikuti perlombaan pada level-level atau liga-liga sesuai dengan rentang XP atau gold yang dihasilkan.

Apabila kamu semakin rajin belajar atau sering mengerjakan latihan soal-soal di Ruangguru, maka akan semakin banyak pula XP atau Gold yang kamu miliki. Dengan demikian peringkat kamu akan semakin naik dalam Liga Ranking Ruangguru.

● Lembar Belajar

Keunggulan dari fitur terbaru Ruangguru ini adalah kamu bisa mendownload, mencetak hingga mencatat materi pelajaran sambil mendengarkan materi di video belajar. Fitur ini memang berisikan rangkuman belajar praktis yang akan memudahkan dalam proses pembelajaran.

● Ruang Latihan

Di fitur baru ini kamu dapat mengerjakan berbagai macam soal untuk mengukur seberapa besar kemampuan kamu. Semakin sering mengerjakan soal juga akan memberikan kontribusi terhadap XP atau gold kamu.

● Video Belajar Kolaborasi dengan Aulion

Memasuki tahun ajaran baru, Ruangguru juga melakukan gebrakan dengan berkolaborasi bersama Aulion sebagai Creative Director dari Ruangguru. Dari kolaborasi ini diharapkan dapat memunculkan video belajar dengan konsep yang lebih fresh. Belajar kini akan semakin asyik karena tampilan materinya yang lebih menarik.

● Konsep Kilat

Apabila kamu termasuk siswa yang ingin cepat-cepat memahami materi dalam waktu singkat, hadirnya fitur ini jadi kabar gembira. Hanya dengan mengerjakan materi pelajaran di Konsep Kilat, kamu akan lebih mudah dan cepat dalam memahami semua konsep yang diajarkan dalam 1 bab tanpa harus mengerjakan sub bab lainnya.

● Playlist Belajar

Fitur ini terdiri dari daftar video, kuis dan rangkuman yang isinya disesuaikan dengan jenjang dan ujian yang akan kamu hadapi. Keunggulan fitur ini, kamu dapat memilih plan pelajaran yang ingin kamu ikuti. Caranya kamu tinggal belajar sesuai dengan playlist yang ada.

● Diskusi

Sudah menyaksikan video belajar, tapi ada yang belum dipahami dan bingung ingin bertanya pada siapa? Nah, inilah tujuan hadirnya fitur Diskusi. Apabila kamu memiliki pertanyaan terkait materi di video belajar, kamu bisa bertanya dan akan Master Teacher di fitur tersebut akan menjawabnya. Uniknya kamu juga bisa melakukan interaksi dan diskusi dengan sesama pengguna Ruangguru lainnya.

● UTBK Center

Fitur terakhir yang dihadirkan adalah UTBK Center yang menjadi tempat terbaik dan terlengkap bagi kamu yang tengah mempersiapkan diri untuk menghadapi UTBK. Dalam fitur ini kamu bisa mengerjakan berbagai latihan soal, uji kemampuan di fitur try out dan mendapatkan rekomendasi jurusan yang sesuai dengan minat dan bakat di fitur tes minat dan bakat.

Bagaimana? sangat lengkap bukan fitur-fitur terbaru yang ada di aplikasi bimbel online dRuangguru tahun ini. Semua fitur yang ada pastinya super lengkap dengan harga terjangkau. Jadi, tunggu apalagi. Ingin tahu duluan di sekolah, segera siapkan amunisi dengan ikut bergabung di Ruangguru.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *